Cerita tentang seseorang yang menemukan rumah dalam mencari uang tetapi diputuskerjakan secara tiba-tiba. Banyak mencari tetapi tidak sedikit pula tawaran yang datang tetapi dirasa belum lagi sama.
Mungkin kerjaan itu seperti jodoh. Sekali bertemu yang cocok, kita akan selalu pakai itu sebagai patokan dalam mencari jodoh yang lain. Apalagi jika putusnya tidak baik-baik, pasti akan kebawa dan teringat terus. Pekerjaan juga sebenernya bagian dari identitas, saat sudah menemukan pekerjaan yang sesuai, dengan sendirinya jiwa kita bisa berkembang dan mendapatkan habitatnya di mana kita bisa terus tumbuh di sana. Nah sekarang kita dicabut dari tempat kita, sulit rasanya untuk kembali mencari tempat berakar lagi. But life's need to keep rolling.. dalam perjalanan waktu, harusnya luka itu terobati. Kita mau tidak mau harus sembuh dan kenangan yang terakhir dijadikan motivasi untuk tidak sekadar menemukan tempat kerja yang sama, tapi menciptakan suasana yang sama, contohnya dengan membawa keceriaan dan komunikasi yang menyenangkan dan menenagkan ke tempat yang baru sekarang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar